APERTURE (ilmu photography)

Sabtu, 20 November 2010 Label:
APERTURE

Pengertian Aperture

Aperture disebut juga diafragma.Aperture adalah salah satu penentu ketajaman di dalam salah satu foto, aperture lah yang mengatur ruang ketajaman.Alat ini biasanya terdapat di belakang lensa. Terdiri dari 5-8 lempengan logam yang tersusun dan dapat membuka lebi lebar atau lebih sempit.

Cara kerja Aperture

Aperture yang telah diset berpengaruh pada ukuran lubang tadi. Semakin besar lubangnya, semakin besar cahaya yang masuk.

Cara kerja aperture mirip pupil pada mata manusia, semakin banyak cahaya yang masuk, semakin kecil diameter pupil, begitu pula sebaliknya semakin sedikit cahaya yang masuk, semakin besar diameter pupil.

Fungsi Aperture

untuk keperluan menciptakan ruang ketajaman dalam foto. Misalnya anda ingin membuat foto seseorang dengan latar belakang buram, itu artinya anda harus menciptakan ruang ketajaman yang sempit.Aperture berfungsi memasukkan dan meneruskan cahaya ke film atau sensor.

Cara mengetahui letak Aperture di kamera

Pada kamera umumnya tertera 2,8; 4; 5,6 dst. Angka - angka tersebut dikenal sebagai f-number, jadi disebut aperture (bukaan) f/2,8; f/4; f/5,6 dst. Semakin besar aperture semakin kecil f-numbernya dan semakin kecil pula diameter bukaannya, jadi f/16 lebih kecil diameternya daripada f/5,6

Contoh perbedaan foto dengan menggunakan f-number kecil hingga besar

Mulai dari aperture f2.8 , f5.6 , f8.0 , f11 menghasilkan cahaya dan keburaman yang berbeda.

Semakin besar f nya maka kualitas foto akan semakin baik, begitupula sebaliknya.

Pengaruh aperture dengan hasil foto

Bukaan besar
Bukaan diafragma yang besar digunakan untuk menghasilkan foto dengan subjek yang tajam dengan latar belakang blur.

Bukaan kecil
Bukaan kecil akan menghasilkan gambar yang tajam mulai dari foreground hingga background. Bukaan kecil biasanya digunakan dalam pemotertan landscape yang memang membutuhkan detail dan ketajaman di seluruh bagian foto.

Contoh perbedaan foto dengan aperture besar & kecil

Foto yang diatas menggunakan aperture atau bukaan besar, sehingga cahaya yang tertangkap lebih banyak.

Sedang foto yang di bawah menggunakan aperture kecil, sehingga cahaya yang tertangkap sedikit.

Info lebih lengkap Download aja filenya DISINI

0 komentar:

Posting Komentar

 
FantasyGrafis © 2010 | Designed by Blogger Hacks | Blogger Template by ColorizeTemplates