Lensa tele bisa diartikan lensa yang memiliki panjang fokal yang mampu menjangkau bidang gambar yang jauh dari kamera. Manfaatnya tentu jelas, kita bisa memotret sesuatu tanpa kita harus mendekat, seperti saat memotret konser, satwa liar atau event olahraga.
Perbedaan dengan wide angel lens
Bila lensa wide punya angle-of-view lebar sehingga kita bisa memasukkan objek dan lingkungan sekitarnya, maka lensa tele justru sebaliknya. Dengan lensa tele, berkat kemampuan pembesaran lensanya, kita seakan dimudahkan untuk mengisolasi objek dari lingkungannya. Untuk itu lensa tele juga kadang digunakan sebagai lensa potret yang bisa membuat isolasi objek dengan latar blur.
Fokus lensa
Pada dasarnya lensa tele itu memiliki panjang fokal(Panjang fokus lensa (Focal Length) didefinisikan sebagai jarak (dalam millimeter) dari pusat optik lensa dengan titik fokus yang terletak di sensor atau film) tertentu (seperti 200mm, 300mm dsb) yang mewakili angle-of-view tertentu juga. Semakin panjang fokal lensanya maka semakin sempit area yang dicover dan semakin tinggi pula kemampuan pembesaran lensa tersebut.
Info lebih lengkap Download aja filenya DISINI
0 komentar:
Posting Komentar